Strategi Gerakan/Rekomendasi

This page is a translated version of the page Movement Strategy/Recommendations and the translation is 81% complete.
Outdated translations are marked like this.
Rekomendasi Strategi Gerakan Wikimedia 2030

10 Recommendations

Pada 2017, kita menyusun arahan strategis yang akan memandu gerakan kita dalam menatap masa depan: Pada 2030, Wikimedia akan menjadi sarana penting bagi ekosistem pengetahuan bebas dan semua pihak yang satu visi dapat bergabung dengan kita.

Selama dua tahun, pelbagai orang di dalam Gerakan kita telah bersama-sama melakukan diskusi terbuka yang melibatkan sebanyak mungkin orang agar semua ini dapat berjalan dengan baik. Hasilnya berupa rekomendasi dan sila dasar untuk mengubah struktur dan sistem yang akan menjamin masa depan Gerakan kita. Garis besarnya adalah agar kita memiliki pedoman untuk berkembang secara berkelanjutan dan menyertakan pelbagai kalangan (inklusif), memanfaatkan kesempatan baru dan menghadapi tantangan pada masa kini dan masa depan, dan memperjuangkan kemerataan pengetahuan dan layanan pengetahuan. Dengan demikian, baik Anda yang sudah berada di dalam Gerakan kita maupun yang ingin ikut serta, dapat berperan dalam memperoleh, membagikan, dan membukakan pintu pengetahuan bebas.

Rekomendasi-rekomendasi tersebut adalah sebagai berikut:

Peningkatan Keberlanjutan Gerakan Investasi untuk Pengembangan Keterampilan dan Kepemimpinan
Peningkatan Pengalaman Pengguna Manajemen Pengetahuan Internal
Jaminan Rasa Aman dan Inklusi Identifikasi Topik-Topik yang Berdampak
Jaminan Kesetaraan dalam Pengambilan Keputusan Inovasi Pengetahuan Bebas
Koordinasi antara Pemangku Kepentingan Evaluasi, Perulangan, dan Adaptasi

More than 40 Initiatives

 
Visual presentation of the initiatives.

Each Recommendation is further broken down into what we call “Initiatives”. These are more detailed areas of work we need to engage in together across the Movement. Some of this work needs to be coordinated. Some of it needs to happen in localized contexts. All of it requires people working together. So, join us! To dive deeper into the Initiatives, please click here.

Cara membaca rekomendasi-rekomendasi tersebut

Pada halaman-halaman berikut ini, Anda akan dapati versi final dari dokumen strategi gerakan yang terdiri atas 10 rekomendasi untuk perubahan, 10 sila penuntun, dan sebuah narasi untuk perubahan yang secara garis beras berisi keterkaitan antara masing-masing rekomendasi dan tata letaknya agar memudahkan kita menyelaraskan dengan arahan strategis kita. Selain itu, ada pula glosarium istilah-istilah penting dan ringkasan dokumen. Anda juga dapat memeriksa log perubahan untuk mengetahui perubahan-perubahan dari versi-versi rekomendasi sebelumnya hingga versi final ini.

Rekomendasi di bawah ini ditata menurut format APA, PERUBAHAN dan TINDAKAN, dan ALASAN. APA merupakan kebutuhan atau fokus strategis yang muncul dari komunitas. PERUBAHAN dan TINDAKAN merupakan keluaran dan hasil yang akan dirumuskan guna mencapai APA. ALASAN mencakup latar belakang dan sesuatu yang melandasi mengapa perubahan dan tindakan tersebut perlu untuk membantu kita bergerak menuju Arahan Strategis 2030. Rekomendasi-rekomendasi ini saling terhubung dan mendukung satu dengan lainnya, dan tidak disusun berdasarkan urutan tertentu atau prioritas.

Rekomendasi dari Gerakan

 Increase the Sustainability of Our MovementImprove User ExperienceProvide for Safety and InclusionEnsure Equity in Decision-makingCoordinate Across StakeholdersInvest in Skills and Leadership DevelopmentManage Internal KnowledgeIdentify Topics for ImpactInnovate in Free KnowledgeEvaluate, Iterate, and Adapt

Konten ini telah disunting selama hampir dua tahun oleh hampir 100 Wikimediawan dari berbagai belahan dunia, termasuk sukarelawan, staf dan dewan pengurus afiliasi dan Yayasan Wikimedia, dan perwakilan organisasi rekanan. Gagasan di dalamnya terbentuk melalui berbagai diskusi daring dan diskusi tatap muka para Wikimediawan dan mencerminkan Gerakan kita yang majemuk dan melibatkan banyak kalangan. Anda dapat mengetahui siapa yang berkontribusi membuat konten ini.

Ingin memperoleh konten ini dalam format yang lain?

Kami telah menyediakan berbagai format agar Anda dapat membaca, mendengarkan, atau mempelajari rekomendasi-rekomendasi tersebut:

Seorang anggota kelompok kerja kebinekaan dan anggota kelompok penuis Marc Miquel-Ribé juga memberikan wawasannya mengenai pengembangan rekomendasi-rekomendasi tersebut dan gagasan yang mendasarinya dalam wawancara ini (dalam bahasa Inggris).